Senin, 02 Desember 2013

PRESTASI GEMILANG MI MUTU


SEMINGGU, 3 TROPHY DI AJANG BERBEDA NAN PRESTISIUS DAN BERGENGSI


MI MUTU kembali menunjukkan prestasinya baik di bidang akademis maupun non-akademis. Setidaknya ini sudah dibuktikan dengan hadirnya Trophy juara dalam berbagai ajang perlombaan yang prestisius dan bergengsi. Hebatnya, prestasi itu diraih hanya dalam waktu seminggu. Sabtu, 23 November 2013 menjadi awal persembahan trophy melalui ajang lomba ISMUBA tingkat SD/MI Muhammadiyah se Kabupaten Jember. Aziza Kusuma Aji, Febrina Arifiana dan Alfi Nur Isnani Jamil manjadi pahlawan di ajang ini dengan menyabet gelar juara 1. 

TIM Ismuba meraih Juara 1

Tiga hari berikutnya (26/11) disusul dengan persembahan Trophy Juara 1 di Muhammadiyah School Futsal Competition 2013 se Jawa Timur. Prestasi itu diraih setelah melewati beberapa pertandingan yang menegangkan. Menang 2-1 melawan SD Muhammadiyah 1 Ambulu di Babak Penyisihan, tren positif itu berlanjut hingga babak semi final saat berhasil mengalahkan SD Muhammadiyah 1 Jember dengan agregat 6-6 (menang adu koin). Tak cukup sampai di situ, Performa apik Tim Futsal MI MUTU terus meningkat hingga babak Final dengan meraih kemenangan sempurna 3-1 melawan SD Muhammadiyah 1 Ampel. Hebat!

Tim Futsal Meraih Juara 1

Yang terbaru, Sabtu, 30 November 2013, siswa MI Muhammadiyah 1 kembali mempersembahkan Trophy juara melalui Nisrina Nuraini dalam Olympiade Matematika se Kabupaten Jember yang dihelat di MTs Negeri 1 Kencong Jember. Meski hanya meraih Juara harapan 2, prestasi itu tetap menjadi kebanggaan tersendiri untuk MI MUTU. Karena dengan prestasi ini, semakin tersemat kuat bahwa MI Muhammadiyah 1 benar-benar sekolah yang “BER-MUTU”

Nisrina Nuraini (6.B) Meraih Juara Harapa 2 Lomba Matematika Kab. Jember 2013

TIM FUTSAL MI MUTU JUARA 1 MUHAMMADIYAH SCHOOL FUTSAL COMPETITION 2013 TINGKAT JAWA TIMUR


Punggawa MI Mutu 2013/2014
Setelah melewati partai-partai penting sejak babak penyisihan, akhirnya Tim Futsal MI MUTU berhasil menjadi juara 1 di ajang Muhammadiyah School Futsal Competition 2013 tingkat Jawa Timur Yang diselenggarakan di SMA Muhammadiyah 3 Jember. Sejatinya, prestasi itu diraih dengan cara yang tidak mudah. Anak didik pelatih Indra Juniawan ini harus melewati tim-tim tangguh dari sekolah lain. Menghadapi Tim sekelas SD Muhammadiyah 1 Jember di babak Semi Final, Firga dkk. harus berjuang ekstra keras hingga akhirnya meraih kemenangan. Setelah waktu reguler 20 mnenit dalam pertandingan berakhir dengan kedudukan imbang 2-2,  dilanjutkan dengan babak adu penalti yang berkesudahan dengan skor 4-4 (Agregat 6-6). Hingga akhirnya wasit memutuskan menggunakan sisitem adu koin. Pada sistem ini menguntungkan Tim MI MUTU dan akhirnya berhak lolos ke Final. Sorak-sorai dan tetesan air mata bahagia bercucuran dari para pemain, official, dan suporter MI MUTU.
Dipartai final Tim MI MUTU sudah di tunggu oleh SD Muhammadiyah  1 Ampel Wuluhan yang dipertandingan sebelumnya telah mengalahkan MI Muhammadiyah Telu (3) Wonoasri juga melalui drama adu penalti.

Setelah menanti kurang lebih 2,5 jam untuk partai final, akhirnya pertandingan digulirkan. Pertandingan berjalan sangat seru.  Kedua tim silih berganti melancarkan serangan. Tim MI MUTU unggul dulu di menit ke 7 babak pertama. Di awal babak kedua Tim lawan berhasil menyamakan kedudukan. Namun, mental juara Virga dkk. kembali menentukan hasil. Hingga akhirnya mampu menyarangkan 2 gol ke jala lawan yang mengakhiri pertandingan ini dengan skor 3-1. Dengan hasil ini Tim Futsal MI MUTU berhasil menyandang Juara 1 Kompetisi Futsal antar Sekolah Muhammadiyah Jawa Timur  2013 dan mendapatkan Trophy dan uang tunai .................. (Rahasia). 

Bapak Gatot (Ketua Majelis Dikdasmen PDM Jember) saat menyerahkan piala Juara 1.

HANTAM SD MUHAMMADIYAH 1 JEMBER DI PARTAI SEMI FINAL, MI MUTU LOLOS KE PARTAI FINAL


Tim MI Mutu Saat Beradu Penalty melawan SDM 1 Jember

Di partai Semi Final Tim MI MUTU harus menghadapi tim tangguh SD Muhammadiyah 1 Jember. Tapi rasa optimisme tetap tersemat diseluruh jiwa punggawa MI MUTU. Di bawah guyuran rintik-rintik hujan dan lantai yang licin, pertandingan berjalan sangat seru dan menarik.
Di babak pertama Tim Futsal MI MUTU tampak kuwalahan maldeni permainan super cepat dan taktis anak-anak SD Muhammadiyah 1 Jember. Terus menerus diserang, akhirnya gawang Tim Futasl MI MUTU yang dikawal Afif bobol juga, 1-0 untuk keunggulan tim lawan. Penampilan virga dkk. makin buruk. Namun bukan berarti anak-anak bermain tanpa perlawanan. Mereka juga sempat mengancam dengan beberapa peluang emas namun gagal berbuah hasil. Justru sebaliknya, gawang Afif kembali bobol di akhir babak pertama. Babak pertama, SD Muhammadiyah 1 Jember unggul 2-0.
Babak kedua, Pelatih Indra Juniawan berhasil memompa semangat anak didiknya. Pertandingan mulai berjalan cukup seimbang. Gol............ menit ke 13, Yudha berhasil menjebloskan bola ke gawang lawan, 2-1. Permainan Tim MI MUTU semakin bagus. Di akhir babak kedua Yudha kembali menyarangkan bola ke gawang lawan. Skor 2-2 bertahan hingga akhir pertandingan.
Kemenangan Tim dilanjutkan ke babak adu penalti. Hingga semua pemain melakukan tendangan, skor berakhir dengan kedudukan sama kuat 4-4 (Agregat 6-6). Wasit memutuskan menggunakan sistem adu koin, akhirnya MI MUTU beruntung dan Lolos ke Babak Final.
“ Ini seharusnya menjadi partai Final, sangat seru dan berimbang.” Komentar salah seorang penonton di akhir pertandingan. (EDH_2)